Gerak Jalan Gayeng Banjarnegara

Jalan Gayeng

Tunas Bangsa University dalam Lomba Gerak Jalan Gayeng

Lomba Gerak Jalan Gayeng merupakan kegiatan yang diselenggarakan di banjarnegara dengan menampilkan berbagai kretivitas dan kreasi yang ada. Lomba Gerak Jalan Gayeng ini dilaksanakan pada hari Selasa, 18 September 2018. Jalur yang dilewati dari start Semampir Dinas Perhubungan, ke daerah Wangon, Pasar Wage, komplek Almunawaroh, dan finish di Alun-Alun.

Sebanyak 63 kelompok mengikuti lomba gerak jalan gayeng yang digelar oleh KNPI Banjarnegara, dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional tahun 2018. Gerak jalan diikuti peserta dari kategori umum dan pelajar.

Berbeda dengan tahun sebelumnya, pada gerak jalan gayeng tahun ini seluruh peserta diwajibkan memakai kostum dengan memanfaatkan barang bekas.

Harapanya masyarakat Banjarnegara akan peduli terhadap sampah, karena kedepan sampah menjadi masalah yang sangat berarti bagi mastyarakat, karena itu kegiatan ini sekaligus sebagai media sosialisasi kepada masyarakat untuk dapat memanfaatkan sampah.

Selain itu, gerak jalan gayeng ini juga menjadi alat kampanye bagi masyarakat untuk menggelorakan hidup sehat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *